Pompa Submersible Sumur Dalam Venezia
Dalam menentukan pompa sumur dalam kebanyakan tidak jauh berbeda dengan pompa sumur lainnya. Pompa submersible juga terdapat 2 jenis yaitu untuk sumur dalam dan sumur dangkal. Untuk sumur bor dalam dengan kedalaman lebih dari 10 meter, sehingga untuk penggunaanya disarankan menggunakan pompa submersible sumur dalam. Karena batas daya hisap pompa submersible untuk sumur dangkal maksimal sekitar 9 meter saja.
Pompa submersible juga biasa dikenal dengan pompa celup atau air benam, karena dalam pengoperasiannya di masukkan ke dalam air. Kebalikan dari pompa pada umumnya untuk pompa submersible akan mengalami kerusakan apabila dioperasikan di area yang kering atau di luar air untuk jangka waktu yang lama. Pompa submersible sumur dalam tidak memiliki suatu daya hisap namun daya dorong dan daya dorong dapat di raih menyesuaikan kekuatan mesin kebutuhan debit sesuai dengan kebutuhan.
Pompa submersible sumur dalam memiliki prinsip kerja yang berbeda dengan pompa jet yang memiliki daya hisap. Pompa submersible pompa dalam merupakan tipe mesin sentrifugal yang mana memiliki susunan kipas lebih dari satu dan dapat bergerak secara cepat menggunakan motor listrik dalam sebuah casing, dan hingga memompa air sampai di permukaan.
Spesifikasi pompa submersible sumur dalam Venezia :
Ukuran pompa (inch) : 2 - 6
Daya (kW) : 0,18 - 7,5
Ukuran pipa (inch) : ¾ - 3
Kapasitas (m3/jam) : 1 - 60
Kapasitas (liter/min) : 17 - 1000
Daya dorong (meter) : 6 - 131